Selasa, 05 April 2011

Mobil Mensos pecah ban belakang


RIRIN FEBRIANI/"PRLM"

Mobil dinas Menteri Sosial RI Salim Segaf Al Jufri jenis Toyota Royal Crown dengan plat nomor RI 32 mengalami pecah ban di kawasan Gunung Gelap Kec. Cihurip Kab. Garut, Selasa (5/4).*
GARUT, (PRLM).- Sepulang penyerahan bantuan pengentasan kemiskinan di Kp. Cadas Ngampar Desa Karangwangi Kec. Mekarmukti Kab. Garut, mobil dinas Menteri Sosial RI Salim Segaf Al Jufri mengalami pecah ban di kawasan Gunung Gelap Kec. Cihurip Kab. Garut, Selasa (5/4). Mobil tersebut sempat mengalami oleng, namun berhasil dikendalikan pengemudi dan akhirnya menepi di sisi kiri jalan.
Kejadian tersebut berlangsung sekitar pukul 15.00 WIB. Salim menaiki mobil dinas jenis Toyota Royal Crown dengan plat nomor RI 32, kendaraan tersebut meluncur dari kawasan Lembaga Antariksa dan Penerbangan (Lapan) RI di Pantai Cilautereun Kec. Cikelet setelah istirahat sejenak pukul 14.00 WIB.
Di tengah perjalanan menuju Garut, mobil tersebut mengalami pecah ban belakang bagian kiri. Mobil tersebut dikabarkan sempat oleng, namun karena melaju dalam iring-iringan rombongan, maka laju kendaraan masih dalam kendali dan berhenti di sisi kiri jalan. Posisi mobil berada tepat di tikungan jalan,sedangkan sisi kanan jalan berupa jurang sedalam 20-30 m.
Salim pun akhirnya berpindah kendaraan dengan menumpang mobil Dirjen Daya Sosial dan Penanggulangan Kemiskinan.
Di lokasi, terlihat dua pengawal menteri mengenakan kaos bertuliskan Provost yang sedang berusaha memperbaiki ban yang pecah. Peralatan dongkrak yang mereka gunakan rusak karena tidak kuat menahan beban kendaraan tersebut.
Akhirnya, datang kendaraan Kabag. Informatika Setda Kab. Garut yang melintas dan membantu mengganti ban pecah dengan ban serep.
Selang 30 menit, proses tersebut selesai dan mobil dinas Mensos RI pun kembali melaju menuju Pesantren Al-Bayyinah di Muarasanding Kec. Garut Kota.
Kawasan Gunung Gelap terkenal rawan kecelakaan. Dengan kondisi jalan yang berkelok-kelok tajam serta lebar jalan yang terbatas, diperlukan kehati-hatian pengendara saat melintasi kawasan tersebut. Untungnya, saat kejadian sedang turun hujan dengan intensitas rendah, jika tidak maka biasanya kawasan tersebut sudah tertutup kabut pada sore hari dan pencahayaan pun minim yang semakin menyulitkan pengendara kendaraan yang melintas (aji)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar